Rabu, 02 Maret 2011

Pierre Simon Maqruis de Laplace

Pierre Simon Maqruis de Laplace

Biografi Pierre-Simon marquis de Laplace


Pierre-Simon marquis de Laplace, seorang ahli matematika dan astronom yang lahir pada tanggal 23 Maret 1749 di Beaumont-en-Auge, Normandia tepatnya di distrik Calvados. Laplace dilahirkan dikeluarga yang sederhana di Prancis. Ayahnya bernama Pierre Laplace dan ibunya bernama Marie-Anne Sochon yang berasal dari Tourgeville. Laplace cenderung menutupi masa kecilnya karena dia malu dengan kasta kedua orang tuanya sebagai petani.
Banyak rincian tentang kehidupan Laplace hilang ketika rumah keluarga chateau terbakar pada tahun 1925. Menurut WW Rouse Ball (Sejarah matematika edisi 4 1908), ia adalah anak seorang petani kecil atau mungkin sebuah peternakan. Sangat sedikit yang diketahui dari tahun-tahun awalnya. Orang tuanya adalah dari keluarga yang bahagia. Keluarga Laplace terlibat dalam dunia pertanian setidaknya sampai tahun 1750 dan Pierre Laplace juga seorang pedagang dari kota Beaumont.
Laplace untuk pertama kalinya belajar matematika di akademi militer di Beaumont. Pada saat Laplace berumur 18 tahun tepatnya pada tahun 1767, dia meneruskan sekolahnya di Caen, Paris. Dengan rasa percaya diri yang tinggi, dia bertekad untuk menaklukan dunia matematika. Di Universitas Caen, selama dua tahun laplace menunjukkan kemampuannya dibidang matematika. Dia dikenal sebagai seorang mahasiswa yang pandai sehingga dia diangkat menjadi asisten dosen. Memperoleh pujian dari dua dosen matematika di Universitas Caen, Christophe Gadbled dan P. Le Canu yang sebenarnya tidak banyak mengetahui Laplace kecuali sekedar mengetahui bahwa Laplace mempunyai potensi menjadi seorang matematikawan besar.
Laplace mengirimkan surat pengantar dengan referensi dosennya Christophe Gadbled dan P. Le Canu untuk dikirimkan kepada d’Alembert sebagai matematikawan terkemuka di Paris. Namun, surat tersebut tidak mendapat tanggapan dari d’Alembert karena beliau tidak suka dengan gaya anak muda yang membawa surat referensi orang terkenal. Akan tetapi Laplace kembali menulis surat pengantar kedua dengan lampiran prinsip-prinsip dasar mekanika. Caranya ini berhasil membuat d’Alembert membalas suratnya yang berisi ”Anda mengetahui bahwa saya tidak perduli dengan surat referensi anda, karena anda memang tidak membutuhkannya. Anda mengenalkan diri anda dengan lebih baik. Hal ini sudah cukup. Dukunganku selalu mengiringi anda.”

Setelah mendapat balasan surat dan megucapkan terimakasih kepada d’Alembert, beberapa hari kemudian Laplace diangkat menjadi profesor matematika di Sekolah Militer Paris (Ecole Militaire) dengan gaji yang cukup untuk menunjang kehidupannya di Paris. Hubungan Laplace dan d’Alembert memanas ketika d’Alembert mengusulkan Lagrange untuk menggantikan posisi Euler di Akademi Berlin.

Disaat Laplace tidak memiliki ide atau penemuan lain, dia juga lihai dalam mengembangkan ide orang lain. Semua ide-idenya merupakan pengembangan atau hanya mengganti kemasan ide-ide orang lain. Banyak contoh yaitu ide dari Lagrange yang membicarakan three-body (tiga raga). Laplace turut mengembangkan masalah tersebut dengan cakupan yang lebih luas.

Kemudian teori Lagrange tentang potensial dikembangkan oleh Laplace sehingga membuatnya dikenal sampai sekarang. Laplace menuruti mimpi-mimpinya menjadi signifikan bagi jaman modern. Tanpa peran matematik, teori ini sudah mati prematur dan kita semua tidak pernah mengetahui apa itu elektromagnetik. Terlepas dari teori ini telah muncul suatu cabang matematika yang diigunakan untuk memecahkan problem, sekarang ini makin signifikan untuk fisika dibandingkan dengan saat teori gravitasi Newton diperkenalkan. Konsep potensial adalah inspirasi matematikal nomor wahid – memungkinkan kita menyelesaikan problem-problem fisika yang selama ini tampaknya tidak tersentuh.

Mecanique celeste adalah karya astronomi dengan segala permasalahannya diterbitkan dalam periode 12 tahun. Dibuat dua jilid pada tahun 1799, berisikan gerakan planet-planet, bentuk-bentuk (saat diputar), dan gelombang lautan; Dua jilid berikutnya muncul pada tahun 1802 dan tahun 1805 berisikan investigasi dan lengkap selesai dengan terbitnya jilid 5 antara tahun 1823 – 1825.

Pada tanggal 10 Februari 1773 ketika Laplce berumur hampir 24 tahun, di depan Akademi Perancis, dia membuktikan bahwa gerakan planet-planet adalah stabil. Sehingga dia mendapat julukan Newton dari Prancis. Dia mampu membuktikan bahwa jarak antara planet-planet dengan matahari bervariasi tergantung pada periode. Hal ini merupakan langkah penting dalam pembentukan stabilitas tata surya.

Di tahun 1771-1787 Laplace menghasilkan banyak karya. Disini Laplace menulis sebuah makalah yang pertama yang diterbitkan Melanges dari Royal Society of Turin, Tome iv. Laplace sangat terkesan dengan Marquis de Condorcet, bahkan pada tahun 1771 Laplace merasa bahwa ia berhak untuk keanggotaan di Akademi Ilmiah Prancis. Kemudian pada tanggal 31 Maret 1773 tepatnya pada usia 24 tahun, Laplace terpilih menjadi anggota asosiasi. Pada tahun 1789, Laplace menikah dengan Marie Charlotte de Courty de Romanges dan memiliki seorang putri bernama Sophie dan seorang putra bernama Charles Emile.

Laplae meringkas dan memperpanjang karyanya terdahulu dalam lima volime Mecanique Celeste (Celestial Mekanika) pada tahun 1799-1825. Karya ini diterjemahkan studi geometris mekanika klasik untuk satu berdasarkan kalkulus, membuka berbagai masalah yang lebih luas. Dalam statistic, interpretasi Bayesian disebut probabilitas terutama dikembangkan oleh Laplace. Ia merumuskan persamaan Laplace yang muncul dalam banyak cabang fisika matematika.

Laplace kembali mengembangkan hipotesis nebula tentang asal-usul tata surya. Dia merupakan salah satu ilmuwan pertama yang mendalilkan adanya lubang hitam dan gagasan keruntuhan gravitasi. Laplace dikenang sebagai salah satu ilmuwan terbesar sepanjang masa. Dia menjadi hitungan Kekaisaran Prancis pertama tahun 1806 dan di angkat menjadi Marquis pada ahun 1817 setelah Bourbon Restorasi.
Laplace juga hadir untuk propounding konsep lubang hitam. Dia menunjukkan bahwa mungkin ada bintang-bintang besar dengan gravitasi Sangat besar bahkan cahaya yang tidak bisa lolos dari permukaannya. Lapace berspekulasi bahwa beberapa dari nebula diungkapkan oleh teleskop mungkin tidak menjadi bagian dari Bima Sakti dan sebenarnya mungkin galaksi sendiri. Dan ia pun mengantisipasi penemuan besar Edwin Hubble 100 tahun di muka.
Laplace menikmati masa tuanya di sebuah kota kecil, Arcueil, dekat Paris. Setelah beberapa hari sakit, Laplace meninggal pada tanggal 5 Maret 1827 ketika berumur 78 tahun. Karena kejeniusannya, Francois Magendie dokter yang merawatnya, mengambil otak Laplace dan akhirnya di awetkan dan ditampilkan di museum anatomi di Britania. Otak Laplae dilaporkan lebih kecil daripada rata-rata otak manusia biasa.

Transformasi Laplace

Banyak penemuan Laplace yang menjadi panutan didunia matematika. Penemuannya antara lain adalah di bidang integral kalkulus, diferensial terbatas (limit), persamaan diferensial dan astronomi. Ia juga menemukan Mekanika selestial, evakuasi Laplace, operator Laplace dan transformasi Laplace.
Transformasi Laplace adalah suatu teknik untuk menyederhanakan permasalahan dalam suatu sistem yang mengandung masukan dan keluaran, dengan melakukan transformasi dari suatu domain pengamatan ke domain pengamatan yang lain.
Dalam matematika jenis transformasi ini merupakan suatu konsep yang penting sebagai bagian dari analisa fungsional yang dapat membantu dalam melakukan analisa sistem invarian-waktu linier, seperti rangkaian elektronik, osilator harmonik, devais optik dan sistem-sistem mekanik. Dengan mengetahui deksripsi matematika atau fungsional sederhana dari masukan atau keluaran suatu sistem, transformasi Laplace dapat memberikan deskripsi funsional alternatif yang kadang dapat menyederhanakan proses analisa kelakukan dari sistem atau membuat suatu sistem baru yang berdasarkan suatu kumpulan spesifikasi.
Dalam sistem fisik sebenarnya transformasi Laplace sering dianggap sebagai suatu transformasi dari cara pandang domain-waktu, di mana masukan dan keluaran dimengerti sebagai fungsi dari waktu, ke cara pandang domain-frekuensi, di mana masukan dan keluaran yang sama dipandang sebagai fungsi dari frekuensi angular kompleks, atau radian per satuan waktu. Transformasi ini tidak hanya menyediakan cara mendasar lain untuk mengerti kelakukan suatu sistem, tetapi juga secara drastis mengurangi kerumitan perhitungan matematika yang dibutuhkan dalam menganalisa suatu sistem.
Transformasi Laplace memiliki peran penting dalam aplikasi-aplikasi dalam bidang fisika, optik, rekayasa listrik, rekayasa kendali, pemrosesan sinyal dan teori kemungkinan.
Metode transformasi Laplace adalah suatu metoda operasional, yang dapat digunakan secara mudah untuk menyelesaikan “Persamaan Deferential Linear” Maka dengan mengunakan Transformasi Laplace kita dapat mengubah beberapa fungsi umum :

1. Fungsi sinusoidal
2. Fungsi sinusoidal teredam
3. Fungsi Exponensial menjadi aljabar variable kompleks

Sedangkan untuk operasi-operasi seperti deferential dan integral dapat diganti dengan, operasi aljabar bidang komplek dan selanjutnya dapat diselesaikan dengan menggunakan table transformasi Laplace



Daftar Pustaka
http://mate-mati-kaku.com/matematikawan/pierreSimonLaplace.html
http://kolom-biografi.blogspot.com/2009/11/biografi-pierre-simon-laplace-tokoh.html
http://en.wikipedia.org/wiki/Pierre-Simon_Laplace
http://www.sacklunch.net/biography/L/PierreSimonMarquisDeLaplace.html
http://www.answers.com/topic/pierre-simon-laplace
http://tokoh-ilmuwan-penemu.blogspot.com/2010/05/ilmuwan-perancis-pierre-simon-laplace.html
http://berita.univpancasila.ac.id/berita-1404-biografi-pierre-simon-laplace--tokoh-matematika-fisika.html
http://ffourier.blogspot.com/2010/06/pierre-simon-marquis-de-laplace-23.html
http://www.google.co.id/1323_Transformasi_Laplace

Tidak ada komentar:

Posting Komentar